Tidak terasa Bulan Suci yang penuh rahmat ini sudah menunggu di depan mata kita, bulan dimana penuh ampunan, penuh hidayah, dan penuh nikmat akan segera tercapai dalam beberapa menit ini. Tepat nanti malam kita semua khususnya umat muslim di seluruh penjuru dunia akan melaksanakan Solat Tarawih untuk yang pertama kalinya di bulan puasa tahun 2013 ini.
Sebuah kewajiban yang harus dilaksanakan oleh umat muslim di seluruh dunia ini melaksanakan Solat Tarawih, dan setelah selesai melaksanakan Solat tarawih, kita semua akan berdo'a bersama mengucapkan niat puasa di malah hari dan melaksanakan sahur pada sepertiga malam atau sebelum waktu imsak datang dan sebelum waktu subuh datang.
Malam ini adalah malam perdana kita Tarawih dan Sahur pada bulan Ramadhan di tahun 2013 ini. Dan pastinya ibu-ibu rumah tangga sudah menyiapkan dari sekarang menu makan sahur yang akan di laksanakan besok pagi sebelum imsak. Bicara soal makan sahur, saya ada sedikit tips untuk menu makan sahur yang sehat, mau tau apa??? yuu ikuti saja, dan baca terus artikel ini sampai selesai, karena Tips Menu Makan Sahur Yang Sehat ini akan segera di ulas dibawah ini.
Tips Menu Makan Sahur Yang Sehat
- Demi menjaga kesehatan, kebugaran, dan kekuatan kita dalam melaksanakan puasa, maka kita harus membuat menu makan sahur yang cukup akan karbohidrat dan juga protein. Lebih lengkapnya lagi antara protein nabati dan juga protein hewani.
- Dianjurkan makanan untuk sahur adalah makanan yang baru, jangan makanan sisa pada saat berbuka puasa. Karena akan mengurangi kandungan gizi pada makanan sahur kita.
- Kurangi makanan yang berlemak tinggi seperti gorengan, kuah santan karena beberapa makanan tersebut akan berat dan susah dicerna oleh tubuh, dan menyebabkan tubuh akan keluar banyak cairan.
- Perbanyak minum air putih, karena itu wajih hukumnya.
- Dianjurkan untuk mengurangi makanan yang manis, karena tidak cocok untuk makan sahur, tapi makanan manis sangat cocok untuk menu buka puasa, karena jika kebanyakan makanan manis disaat sahur akan cepat membuat tubuh kita lapar nantinya.
- Diperbolehkan untuk minum susu, tapi ini hanya sebagai pelengkap saja.
- Jangan lupa makan buah-buahan dan menu makanan yang mengandung sayuran.
- Menu masakan Sahur untuk Puasa Ramadhan sajikan masakan sahur yang berkuah, contohnya Sayur Sup, Ikan atau Ayam bisa juga sayur rawon atau soto.
- Jangan menyajikan makanan yang mengandung sambal.
- Jangan menyajikan menu sahur yang mengandung banyak minyak, misal nasi goreng.
- Dan yang paling penting adalah jangan lupa untuk berniat Puasa.
Mungkin cukup sekian artikel Tips Menu Makan Sahur Yang Sehat dari saya, semoga dapat bermanfaat dan menjadi sebuah ibadah bagi saya khususnya yang sudah berbagi menu makan sahur yang sehat bagi kita semua. Amin...
Saya selaku admin dari Sendana Sendunu mengucapkan "".
Saya selaku admin dari Sendana Sendunu mengucapkan "".
0 Response to "Tips Menu Makan Sahur Yang Sehat"
Post a Comment